Benarkah Kuliah di Jerman Gratis?


peserta-program-persiapan-kuliah-di-Jerman-2013-LAE-kelas-khusus-dengan-pengajar-langsung-dari-JermanPertanyaan Benarkah Kuliah di Jerman Gratis masih dan terus ditanyakan oleh para calon mahasiswa asal Indonesia. Pertanyaan ini mungkin berawal dari informasi para mahasiswa di Jerman yang kuliah diantara tahun 1980an s/d 1990an atau bahkan sebelum itu. Perkembangan hari ini tentu ada perubahan. Pemerintah Jerman pun melakukan berbagai perkembangan dan perubahan. Sampai akhirnya untuk saat ini, khusus untuk biaya kuliah di univeristas-universitas negeri di Jerman masih bisa disebut “hampir gratis”.

Beberapa Universitas di Jerman saat ini mulai memberlakukan uang kuliah. Uang kuliah di setiap negara bagian berbeda-beda dan kerap berubah-ubah. Di beberapa negara bagian gratis dan beberapa negara bagian lain harus bayar. Jika uang iuran semester hanya sekitar 230 Euro atau tiga juta rupiah, maka uang kuliah per semester (jika tak gratis) berkisar antara 500 Euro – 600 Euro per semester. Belum lagi persyaratan dari pemerintah Jerman tentang keharusan adanya biaya jaminan hidup selama setahun bagi mahasiswa asing sebesar 8040 Euro.

Yang juga harus diperhitungkan bagi para calon mahasiswa adalah perlunya mempersiapkan berbagai infrastruktur pada saat tiba di Jerman. Mulai dari penjemputan di bandara, pengadaan apartment / tempat tinggal, pengurusan asuransi, pengurusan keimigrasian dan berbagai pengurusan dokumen perkuliahan yang akan sangat berat bila dilakukan sendiri oleh para calon mahasiswa, apalagi bagi mereka yang masih beranggapan bahwa Kuliah di Jerman Gratis di tahun 2014 ini.

Hal-hal yang berkaitan seperti diatas itulah yang menyebabkan anda sangat membutuhkan informasi & bantuan dari para alumni Jerman yang tergabung di Lembaga Alumni Eropa (LAE) misalnya. Mengapa harus informasi dari para alumni? karena tentu alumni berbeda dengan perusahan Konsultan pendidikan yang hanya mencari profit dengan memberikan informasi yang “enak-enak saja”. Sedangkan para alumni Jerman cenderung akan memberikan informasi apa adanya berdasarkan apa yang mereka alami ketika kuliah sampai dengan meraih gelar di Universitas negeri di Jerman.

Uniknya meskipun beberapa universitas di Jerman menetapkan adanya biaya kuliah dan perlunya uang jaminan hidup sebagai syarat dari pemerintah Jerman serta diperlukannya biaya-biaya persiapan dan pendampingan saat akan kuliah di Jerman diatas.

Ternyata ketika di total biayanya bisa lebih murah dibandingkan kuliah di dalam negeri khususnya di Perguruan Tinggi Swasta (PTS) atau bahkan juga di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang sudah memberlakukan program ujian mandiri. Informasi detail mengenai hal ini bisa anda dapatkan di sekretariat LAE sekaligus untuk meluruskan informasi & pertanyaan tentang Kuliah di Jerman Gratis Masihkah?

 

==============================================================


"OPEN REGISTRATION"

Program Persiapan Studi S1/S2 & Kerja Sosial di Jerman

Yth Para Calon Peserta,


Lembaga Alumni Eropa kembali akan membuka kelas persiapan bahasa Jerman bagi mereka yang akan melanjutkan studi di Perguruan Tinggi Negri untuk semua jurusan studi, serta persiapan bahasa bagi peminat kerja sosial di Jerman.


Pendaftaran program online akan di buka mulai Januari & Mei 2024.

Pendaftaran Klik disini


Program Study Start Januari & Mei 2024


Program kerja sosial Start Januari & Mei 2024


Program persiapan bahasa Jerman Online akan dimulai pada tanggal Senin / 4 Juli 2023.


Bertempat di Training Center LAE, Jln. Gedung Hijau 2 No 18. Pondok Indah. Jakarta Selatan.


Informasi lebih lanjut terkait program ini dapat menghubungi melalui WA di no +6281384809179


Demikian informasi yang dapat kami sampaikan.


Terima kasih atas perhatiannya.


Hormat Kami,

Lembaga Alumni Eropa – Jakarta

==============================================================


PEMBUKAAN KELAS BARU

PROGRAM INTENSIF PERSIAPAN KULIAH di JERMAN

Untuk Semua Bidang Studi S-1 (BSc.) dan S-2 (MSc.)

Kelas Baru akan diadakan pada:

 

Study Class dan SozialWork Class akan dimulai pada Januari & Mei 2024

 

Jam : 09.00 s/d 13.00 WIB
Tempat : Lembaga Alumni Eropa
Jln. Gedung Hijau 2 No 18 Pondok Indah Jakarta Selatan, 12310 Indonesia

Keterangan lebih lanjut Hubungi:

WA & Line: 0813 8480 9179

Daftarkan Diri Anda Segera

Tempat Terbatas !!

This entry was posted in Alasan Kuliah di Jerman, Keunggulan Studi Di Jerman, Persiapan Melanjutkan Studi di Jerman, Pertimbangan dan Perbandingan Kuliah Di Jerman, Studi di Jerman and tagged , , , , , , , , , . Bookmark the permalink.